Rabu, 11 Juli 2012

Hasil Kuis "Terbunuhnya Suami dan Istri"

Akhirnya ditutup! Yah, walaupun hanya 3 orang saja tidak apalah. Sebenarnya kuis ini gua bikin tuk ngerayain ulang tahun ane. 3 orang ini sangat gua bilang terima kasih karena udah mau ikutan. Gua juga terima kasih banget ma Ing dan adeknya Rini udah ngasih gua kejutan di kos gua. Sebelum mereka ngasih kejutan, kami jalan dulu ke Food Festival dan mereka gak bawa apa-apa selain tas yang kecil. Tapi entah gimana malamnya udah nongol aja kue tart yang lumayan gede dari kamar gua. Gua sampe sekarang masih bingung kapan mereka nyelundupin kue itu. Yang penting, Gua sayang banget ma kalian Ing dan Rini :*!!

Oiya, soal hasil ini dia analisa dari Verdie Unyum, salah satu kontestan yang udah ikut :


Jika kesaksian mereka benar,, maka yang jadi pertanyaan adalah :
1. Kapan Abby dibunuh?
Tidak ada kejelasan apa yang dilakukan Abby selama kejadian (08.00 – 11.00). Kematian 
Andrew sudah jelas di antara jam 10.45 – 11.00. Apakah kematian sebelum Andrew ataukah 
sesudah Andrew?
Kalau sebelum Andrew dibunuh, kenapa ketika turun dari lantai 3 ke lantai 1 tidak 
menemukan jasad Abby yang tergeletak tewas di lantai 2?
Kalau sesudah Andrew dibunuh, kenapa Abby tidak langsung turun ke lantai 1 ketika 
mendengar jeritan Lizzie di lantai 1 ketika menemukan Andrew tewas?
2. Apa yang dilakukan Bridget di lantai 3 dan Lizzie di lantai bawah?
Kejadian berlangsung di pagi hari dan Bridget adalah pembantu di rumah itu, bukankah 
seharusnya seorang pembantu masih ada pekerjaan lain di pagi hari?
Apa pula yang dilakukan seorang Lizzie selama 3 jam di lantai bawah?
3. Mungkinkah kedua saksi ini bersekongkol?
Kenapa tidak ada yang di lantai 1? Kenapa tidak ada yang tahu kedatangan Andrew?
Selain pertanyaan tersebut, dapat disimpulkan pula selama kejadian :
1. Kapak yang ditemukan pasti bukan kapak untuk membunuh. Dibutuhkan waktu yang tidak 
singkat untuk membersihkan bercak noda pada kapak. Sedangkan pada saat itu,  TKP sudah dipenuhi orang sesaat sesudah jasad Abby ditemukan. Kedua saksi sedang berhadapan dengan 
polisi guna dimintai keterangan saat itu sebelum kapak tersebut ditemukan.
2. Andrew tengah beristirahat di sofa setelah di sampai di rumah lalu tertidur. Andrew dibunuh 
saat tertidur (beristirahat).

Pelaku kalau menurut ane : BRIDGET!
Dugaan ane :
Dendam dan sakit hati tuduhan memberi makan beracun jadi motif yang cukup kuat. 
Apalagi kejadian makanan beracun tersebut terjadi beberapa hari sebelum kasus ini terjadi. 
Kemungkinan selama selang waktu itu, Bridget tengah mengatur rencana pembunuhan Andrew.

Banyak poin yang dilewatkan. Dan juga sepertinya anda kurang membaca kasus dengan cermat. Tapi saya sangat suka dengan partisipasi anda! Apa lagi anda sudah mengemasnya secara sangat apik dengan format .pdf dan membuat timeline kasus walaupun masih kurang tepat. Tapi anda sudah sangat membuat saya berkata "WAH!!"

Dan ini lah dia yang mendapatkan hadiah pulsa gratis sebesar 10 ribu! diberikan kepada Wahyu Triata!!

yahh berati lenzzi yg bunuh cz mungki juga lenzzi mempunya kelainan
yang tidak dimiliki oleh orang lain yaitu penyakit yg dialamai oleh sindromphonemia yang menjadi 2 karater mungkin
yap
mungkin sii lenzii juga balas dendam
dengan ayah dan kluarganya
...
ya mungkin lenzii di rasuki roh / makluk halaus
atao bisikan setan
untuk membunuh kluarganya
berhubung andrew bukan cewek
dia tau bah wa dia membunuh burung dara lenzzii ..

nah jadi pertanya an abang seakrang apakah dan diaman barang bukti nya ...

mungkin dia membuang ke suatu tempat . .. ato di taruh di tempat yang tidak terlihat oleh manusia

mungkin kapak .. yg ada di dalam rumah juga di pukul nya ke mua kluaraga nya mungkin jga kapak yang dia pakek hanya bagian tumpul bukan bagian tajam nya jadi setelah di pukul di cuci dan di lap kan nya ke bajunya dan lenzii pul beralasan untuk terkena cat dan membakar nya jadi yg aku makasut lenzii yang membunuh semua luarganya




Saya sangat tercengang dengan pernyataan kalo Lezzie punya kelainan jiwa. Dari mana anda menganalisanya?? Tapi anda sudah melakukan analisa dengan apik! Selamat untuk anda :)

Dan inilah dia yang sangat beruntung mendapatkan pulsa gratis sebesar 50 ribu!! Atas nama Chie Dori!!

Kasusnya lumayan gak ada bayangan. Siapa pembunuhnya, atau apa motifnya juga agak sulit dilacak. Korban pertama si Abby, tewas jam 9.00, slama kejadian Lizzie di ruang bwah tanah, Bridget membersihkan di luar rumah. Tapi ditemukan kapak yang patah di ruang bawah tanah di mana Lizzie berada. Petunjuk yg cukup bisa dijadikan pegangan kalo Lizzie terlibat. Sebelum jam 11 Andrew datang dan kemudian dibunuh. Mayatnya ditemukan oleh Lizzie pada jam 11 dan Bridget. 20 menit kemudian polisi datang pada pukul 11.50, ada waktu 30 menit kosong yang bisa dipakai oleh pelaku untuk membersihkan bukti2. Pada latar belakang yaitu Rumah dan properti dijual kembali pada Andrew. Yang jadi pertanyaan, kenapa? Sementara setelah kejadian Andrew dan Abby tewas dibunuh. Seperti ada motif ingin menguasai kembali harta yang dimiliki Andrew tanpa mau berbagi dgn ibu tiri Abby, sehingga harta nya bisa diwariskan oleh anaknya Lizzie dan Emma. Bisa digambarkan bahwa pelakunya anak2 mereka sendiri. Bisa jadi pembunuhan tersebut melibatkan Bridget yang bisa diajak bekerjasama dan kemudian dibayar dari hasil warisan tersebut. Keabsahan informasi Emma pulang dari luar kota patut dipertanyakan. Seandainya Andrew yang tewas lebih dulu disusul dengan tewasnya Abby, bisa jadi itu pembunuhan berantai. Andrew dibunuh oleh Abby demi mendapatkan harta, tapi kemudian Abby dibunuh oleh Lizzie dengan motif yang sama. Keterlibatan Bridget pro terhadap pembunuhan. Seandainya Bridget pun tewas, maka pertanda Bridget tidak bisa diajak bekerjasama dalam kasus pembunuhan. Jadi jelas, pelaku pembunuhan, anak2 dari Andrew dan Abby dibantu oleh Bridget. Motif menguasai kembali harta yang dijual kepada Andrew dan tidak mau dibagi bersama Abby sehingga Abby pun dibunuh. Korban Abby dan Andrew cukup membuktikan bahwa pelaku memang tidak mau membagi warisan kepada Abby. Pembunuhan ini adalah pembunuhan terencana. Abby memang ditetapkan sebagai target. Tenggat waktu 20 menit kemudian pada 11.50 memberikan waktu efektif utk menyembunyikan dan membuang semua bukti. Pelaku tetap Lizzie yg dibantu Bridget. Dalam kasus ini Emma merupakan target dari mereka berdua, hanya saja Emma selamat karena pergi ke luar kota. Ketidak terlibatan Emma terlihat ketika teks mengatakan, "Emma melihat Lizzie membakar baju....". Pembersihan barang bukti tidak akan diungkapkan oleh sekongkolan pembunuh. Jadi tetap, Pelaku: Lizzie dan Bridget,
motif pembunuhan: Mendapatkan harta dan asmara. Di usia yang seperti itu, Lizzie mesti bersuami dan harusnya sudah punya anak. Namun sikap Andrew yg membnuh merpati, sangat membuat mimpinya jauh. Pembunuhan direncanakan oleh Lizzie dan Bridget. Hanya target satu lagi, yaitu Emma, lepas dikarenakan pergi keluar kota.

Analisa anda sangat mendetail dan membuat saya mengangguk-angguk membenarkan analisa anda. biar pun ada sedikit poin yang kurang, tapi Thumb Up untuk anda!

Terima kasih ya udah ikutan! Pulsa akan segera gua kirim! Aktifkan hp karena sebelum kirim, ane verifikasi dulu nomer yang dikasih bener apa gak. Selamat ya!! :D

Besok, kunci jawaban bakal gua posting. Jadi tunggu ya bagi yang penasaran. :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan komen apa aja, seperti apa aja. Tentu orang baik suka berkomentar ^.^ Kalo saya gak berkenan maaf kalo saya hapus :)